Berkembangnya perindustrian di wilayah perkotaan tentu tidak terlepas dari peranan alat mesin berat yang mengandalkan hydraulic system. Hadirnya jenis sistem ini dinilai memberikan keuntungan tersendiri bagi para penggunanya yang berkecimpung dalam dunia pembangunan industi serta pertambangan. Tidak hanya itu, penggunaan hidrolik pun juga merebak luas hingga kalangan otomotif juga loh.
Ingin berkecimpung dalam dunia alat berat? Sebaiknya ketahui dulu pengertian dan komponen berikut ini.
Daftar Isi
Pengertian Hydraulic System
Apa itu sistem hidrolik?
Pada dasarnya, hidrolik merupakan suatu alat yang menerapkan prinsip fluida. Fluida bermacam ragam, namun pada dasarnya fluida berupa cairan yang mengalir dalam pipa atau selang untuk meneruskan gaya kedalam mesin ektuaktor.
Sistem hidrolik sangat erat dengan penggunaan hukum Pascal. Hukum ini berbunyi “benda cair yang ada di ruang tertutup apabila diberi tekanan, maka tekanan tersebut akan dilanjutnya ke segala arah dengan sama besar.”
Apa yang akan anda dapatkan dengan menggunakan hidrolik sebagai bisnis anda?
Keuntungan Menggunakan Sistem Hidrolik
Berikut beberapa keuntungan dengan menggunakan sistem hidrolik, diantaranya;
-Tenaga yang dihasilkan jauh lebih besar
-Dapat mengangkat beban ratusan kilogram
-Kecepatan gerak yang dapat diatur dengan fleksibel
-Dapat mengubah arah gerakan hidrolik dengan mudah
Contoh penggunaan sistem hidrolik yaitu :
Penggunaan hydraulic system dalam industri terus merambah luas. Selain excavator, penggunaan sistem hidrolik digunakan pada buldoser, traktor, car lift, dongkrak hidrolik, dump truck, komponen-komponen kendaraan ( power steering, rem ) dan masih banyak lainnya.
Komponen Sistem Hidrolik
Dalam memahami sistem hidrolik sebenarnya tidaklah terlalu sulit. Jika ditilik lebih dalam, nyatanya jumlah komponen hidrolik bermacam-macam. Namun, pada dasarnya terdapat 5 komponen umum yang terdapat pada sistem hidrolik, apa saja itu? Berikut ulasan selengkapnya yakni sebagai berikut;
1. Selang dan Pipa
Salah satu syarat penghantar fluida dengan optimal yakni dengan menggunakan selang dan pipa. Namun apa bedanya selang dengan pipa?
Pipa ditempatkan pada permukaan yang permanen sehingga tidak akan berdampak pada kegoyangan mesin bila beroperasi dalam tekanan tinggi. Biasanya, pipa berdiameter lebih kecil dalam menghantarkan fluida.
Lain halnya dengan selang atau hose. Umumnya, selang terbuat dari material karet agar fleksibel ketika terdapat gerakan. Selang diletakkan antara dua permukaan yang saling terpisah. Sebab material dari karet, tidak heran bila problema selang sering mengalami getas lebih cepat. Inilah mengapa selang yang digunakan harus memiliki pressure atau tekanan tinggi. Hal ini bertujuan agar selang dapat bertahan pada suhu tinggi diatas 100 derajat.
Maka dari itu, pastikan anda menggunakan selang hose hidrolik berkualitas dan terpercaya melalui distributor resmi selang. Tidak hanya itu, pastikan juga kualitas selang hidrolik terjaga dengan melihat diartikel ini.
2. Cairan atau Fluida
Seperti halnya dengan motor maupun mobil, tanpa bensin mustahil dapat bekerja. Begitulah dengan hidrolik, tanpa cairan atau fluida, mustahil hidrolik dapat bekerja dengan optimal.
Harus diingat! Cairan atau fluida merupakan penggerak bagi mesin ektuaktor untuk diubah menjadi gaya. Umumnya dalam mesin alat berat, fluida yang digunakan yakni oli pada sebuah excavator.
Oleh sebab itu, pastikan fluida memiliki kualitas terbaik sebelum anda gunakan.
3. Direction Control Valve
Istilah penyebutan ini merujuk pada katub pengarur arah yang instalasinya berada tepat sebelum aktuator. Peranannya yakni berfungsi sebagai pengatur kerja aktuator dengan cara mengatur arah udara terkompresi yang masuk atau keluar dari aktuator.
Harus diingat! Satu valve dapat mengatur arah aliran fluida kerja di dua atau bahkan lebih untuk arah aliran. Kinerja dapat secara mekanis ataupun elektrik, namun hal ini tergantung dari desain pneumatik yang anda gunakan.
4. Power Pack
Perlu diketahui, power pack merupakan perangkat pasokan minyak yang terhubung dengan silinder hidrolik melalui sistem pipa eksternal. Hal ini dimaksudkan untuk mengontrol tindakan dari katup. Bagian dari power pack yakni penggerak mula, pompa hidrolik, tangki hidrolik dan katup pengaman atau valve.
5. Aktuaktor
Aktuaktor merupakan komponen sistem hidrolik yang digunakan untuk menggerakkan beban. Ingat ini! Dalam kinerjanya, aktuaktor merubah tenaga hidraulik menjadi tenaga mekanik, sifatnya linear maupun putar.
Lalu bagaimana dengan cara kerja sistem hidrolik?
Baca Juga : Sistem Hidrolik Pneumatic dan Komponen Lengkapnya Disini
Cara Kerja Hydraulic System
Pada dasarnya, cara kerja hidolik hanya maju mundur. Sistem hidrolik bekerja dengan memanfaatkan fluida sebagai energi.
Untuk mendapatkan energi, sistem hdirolik menerima dari mesin atau putaran roda gigi. Selanjutnya, pompa hidrolik yang akan mengubah energi mekanik menjadi energi hidrolik dalam bentuk aliran dan tekanan.
Dalam control valve, prinsip kerjanya yakni mengendalikan pengalihan energi hidrolik melalui sistem dengan mengendalikan aliran zat cair dan arahnya.
Harus diingat ya! Agar hidrolik dapat berkienrja dengan optimal, maka dibutuhkan aliran maupun tekanan. Tekanan hidrolik merupakan gaya dan aliran yang akan menyebabkan terjadinya gerakan.
Penyedia dan Jasa Instalasi Hydraulic System
Bagi anda pengguna bisnis, masih bingung mencari tempat hidrolik terpercaya dan berkualitas? Jangan bingung, kini hadir solusi mudah dengan kualitas terbaik dikelasnya.
Cipta Hydropower Abadi merupakan perusahaan distributor spare part dan penyedia jasa instalasi hidrolik lubrikasi. Kini jejaknya hampir mendekati usia 40 tahun turut menuai sukses dengan menggandeng beberapa perusahaan pertambangan serta industri ternama. Hal ini tentu tidak terlepas dari peranan mekanik ahli yang berpengalaman dibidangnya.
Selain itu, Cipta Hydropower Abadi menyediakan layanan responsif bagi anda yang ingin berkonultasi langsung. Jadi, tidak perlu khawatir lagi salah pasang hingga rugi uang.
Ingat ya, jangan sampai terjebak pada tempat maupun distributor abal-abal. Pastikan pada ahlinya!
Demikian ulasan lengkap mengenai hydraulic sistem. Semoga dapat menambah pengetahuan kita bersama seputar dunia hidrolik. Semoga bermanfaat dan dapat dijadikan sebagai rujuan terpercaya anda.